Kabupaten Sarolangun Dilanda Kekeringan,Pemkab Sarolangun Mulai Suplay Air Bersih Ke Warga

Pemerintah Kabupaten Sarolangun, Jambi melakukan Suplay air bersih demi memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat yang terdampak kekeringan pada musim kemarau saat ini.

Reporter: Jefrizal | Editor: Jefrizal
Kabupaten Sarolangun Dilanda Kekeringan,Pemkab Sarolangun Mulai Suplay Air Bersih Ke Warga
Warga saat menerima suplay air bersih dari pemerintah Kabupaten Sarolangun

SAROLANGUN,INFOSARKO.COM- Pemerintah Kabupaten Sarolangun, Jambi melakukan Suplay air bersih demi memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat yang terdampak kekeringan pada musim kemarau saat ini.


Suplay air bersih tersebut dilakukan di Desa Sepintun, Kecamatan Pauh, Sabtu (9/9/2023), yang disambut antusias oleh masyarakat setempat.


Penyaluran air bersih berdasarkan instruksi Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc, agar Pemerintah Kecamatan tanggap dan responsif untuk mengatasi kesulitan masyarakat khususnya kekurangan air bersih pada musim kemarau ini.


Camat Pauh Jupri turun langsung menyalurkan Suplay air bersih tersebut ke desa tersebut yang memang sudah satu bulan ini masyarakat mengalami kesulitan air bersih karena kekeringan.


" Saya bersama Kades memberikan suplai air bersih dari PDAM menggunakan tangki air sesuai instruksi bapak penjabat bupati Sarolangun, untuk mengatasi kelangkaan air bersih di desa Sepintun ini," kata Jupri Sabtu (9/9/2023).


Kata Jupri, di Desa Spintun ada sebanyak 70 Kepala Keluarga di dalam satu RT yang dibagikan air bersih gratis tersebut dengan jumlah satu tangki air dan masih ada lagi tiga RT lainnya yang juga mengalami kesulitan untuk mendapatkan air bersih berdasarkan pendataan yang dilakukannya.


Maka Pengiriman air bersih masih akan terus dilaksanakan bagi desa yang terdampak kekeringan.


" Ini bentuk perhatian dari Pemerintah Kabupaten Sarolangun untuk masyarakat yang terdampak kekeringan, dan masyarakat dihimbau harus memanfaatkan air yang ada dengan efektif dan efisien, serta memprioritaskan pemanfaatan sumber air yang tersedia," katanya.


Dari pantauan dilapangan, kegiatan Suplay air bersih tersebut mendapatkan apresiasi dari masyarakat desa Sepintun.

Baca Juga: Banyaknya Kebakaran Hutan Dan Lahan Di Sarolangun,Membuat Anggota TNI dan Satgas Karhutla, Berjibaku Padamkan Api di Kabupaten Sarolangun

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Berita Terkait

Berita Lainnya