BANGKO,INFOSARKO.COM– Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 122 Kodim 0420/Sarko terus bekerja tanpa henti hingga malam hari, terlihat anggota satgas menurunkan gorong-gorong di lokasi TMMD di Desa Bedeng Rejo Kecamatan Bangko Barat.
Proses penurunan gorong-gorong ini merupakan bagian dari program perbaikan jalan dan saluran air yang direncanakan dalam program TMMD. Dengan adanya gorong-gorong diharapkan aliran air dapat tertata dengan baik, sehingga mengurangi risiko genangan air dan memberikan kemudahan akses bagi masyarakat.
Koordinator Jalan TMMD ke 122 Kodim 0420 Sarko Mayor Arm Adi Hernizam mengatakan jika pihaknya tak ada hentinya bekerja untuk mempercepat penyelesaian program TMMD.
"Kami berkomitmen untuk menyelesaikan proyek ini tepat waktu. Pembangunan gorong-gorong ini sangat penting untuk mendukung infrastruktur di desa dan memberikan manfaat langsung kepada warga."ujar Mayor Adi.
Kegiatan ini melibatkan seluruh anggota Satgas serta masyarakat setempat, yang dengan semangat gotong royong membantu dalam pelaksanaan pekerjaan. Dengan kerjasama yang solid, proses penurunan gorong-gorong berjalan lancar dan efisien.
Diharapkan, dengan selesainya penurunan gorong-gorong ini, infrastruktur di Desa Bedeng Rejo akan semakin baik, dan masyarakat dapat menikmati manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: Wabup Nilwan Yahya Lepas Lebih dari 400 Orang Atlit Ikuti Porprov Jambi
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS